blusukan online bnpt

Jakarta: Kepala Satgas Sinergitas Kementerian dan Lembaga Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Laksma Joko Sulistyanto mendukung penuh pelaksanaan program Blusukan Online Warung NKRI Digital. Menurutnya, program Blusukan Online Warung NKRI Digital ini merupakan keberlanjutan eksistensi dan kemanfaatan Warung NKRI Digital bagi warga masyarakat usai diresmikan baru-baru ini di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

“Kegiatan ini bagus dan saya sangat setuju. Yang diperlukan saat ini adalah keberlangsungan Warung NKRI Digital pascadiresmikan sehingga tidak behenti sampai di situ, karena sudah digaungkan oleh pimpinan dengan disematkan sistem digital maka ini warung bukan sembarang warung,” ujar Laksma Joko “Sulistyanto dalam keterangannya, Senin (12/2/2024).

Ia menjelaskan, pihaknya akan memadukan kegiatan Warung NKRI Digital ini dengan berbagai lembaga. “Kekuatan sinergitas antar-kementerian dan lembaga akan kita padukan. Sehingga bisnis perdagangan dan pelatihan melalui Warung NKRI Digital akan lebih masif dilakukan,” kata Joko yang juga menjabat Direktur Perangkat Hukum Internasional BNPT.

Sebanyak 37 Warung NKRI Digital yang tersebar di seluruh Indonesia kini mulai aktif menggelar kegiatan Blusukan Online. Kegiatan Blusukan Online Warung NKRI Digital ini sebagai tindak lanjut kerja sama antara BNPT dan Komite Penyelarasan Teknologi Informasi & Komunikasi (KPTIK).

Menurut Joko, dengan menerapkan sistem digital maka Warung NKRI Digital ini bisa terkoneksi ke seluruh Indonesia. “Kita jalan-jalan di dunia Maya, namun ada yang kita tuju yakni warung NKRI Digital,” ucap Joko.

Dalam blusukan online ini, lanjut Joko, akan ada pelatihan-pelatihan atau kursus ketrampilan di beberapa bidang usaha. “Blusukan online dengan program pelatihan ketrampilan digital harus segera direalisasikan, karena kemarin sudah diserahkan beasiswa kepada sejumlah anak muda di Klaten. Kursus ketrampilan sesuai bisnis yang akan dipilih oleh penerima beasiswa,” kata dia.

Ia mencontohkan, materi pelatihan bisa dipilih tentang menjadi barista profesional yang mengolah kopi sesuai andalan masing-masing daerah. Sehingga usaha kopi yang akan dijalankannya tidak kalah dengan warung kopi profesional lainnnya.

Guna mendukung operasional Warung NKRI Digital, pihak BNPT sudah menjalin kerja sama dengan PPOB (Payment Point Online Bank) dari banyak pihak penyedia dan pembayaran digital Melalui QRIS selain Sistem Stock dengan POS (Point of Sales). Sehingga semua transaksi tercatat dan memudahkan pengguna.

Lebih lanjut dijelaskan Joko, brand lokal yang dikembangkan oleh masing-masing pelaku usaha Warung NKRI Digital dapat menggunakan brand masing-masing, atau menggunakan brand Warung NKRI.

Sementara itu, sebagai wujud dukungan terhadap program kerakyatan Warung NKRI Digital, Direktur PT CDM selaku Penanggung Jawab Guetilang, Heintje Mandagi mengatakan, pihaknya akan melaksanakan Blusukan online di Warung NKRI Digital dengan mengadakan Pelatihan Pers bagi Citizen Journalism. 

“Pelatihan ini untuk memberdayakan masyarakat dan pelaku usaha agar dapat memaksimalkan perannya untuk mempromosikan usaha dan potensi lokal melalui pemberitaan di media online Guetilang. Dengan cara ini, potensi lokal akan memiliki akses untuk dipromosikan secara luas ke masyarakat nasional dan internasional,” ujarnya.

Seperti diketahui, saat ini BNPT telah memiliki 37 Jaringan Warung NKRI Digital yang tersebar di seluruh Indonesia, mulai dari Sabang sampai Papua, dan dari Miangas sampai Pulau Rote. Kepala BNPT Komjen Pol H. Mohammed Rycko Amelza Dahniel telah meresmikan langsung Peluncuran Warung NKRI Digital di Desa Kahuman, Kabupaten Klaten, pada Rabu, (7/2/2024) lalu.